Rangkaian Nama Bayi Perempuan Islami Yang Cantik dari Tokoh Islam

Rangkaian Nama Bayi Perempuan Islami Yang Cantik dari Tokoh Islam

kitabahagia.com-Ada banyak sekali rangkaian nama bayi perempuan islami yang cantik di masa sekarang ini. Beberapa diantaranya merupakan nama yang berasal dari tokoh islam. Tentu Anda sudah pernah mendengar berapa banyak tokoh wanita yang pernah ikut berperang di jalan islam. Berikut ini adalah rangkaian nama bayi yang terinspirasi dari nama tokoh islam wanita:

  1. Shafurra

Nama yang pertama adalah Shafurra. Diceritakan bahwa Shafurra merupakan nama dari istri nabi Musa AS. Shafurra diperkirakan sebagai sebuah nama yang berasal dari bahasa Arab. Banyak orang tua yang akhirnya memutuskan untuk memberikan nama Shafurra untuk anaknya karena ingin buah hatinya memiliki kisah yang sama indahnya dengan istri Nabi Musa. Pertemuan Shafurra dengan Nabi Musa ini dikisahkan sangat romantis. Pada saat itu, Shafurra sedang mengalami kesulitan saat akan membeli minum hewan ternak. Setelah itu, ia ditolong oleh Nabi Musa.

  1. Hindun

Hindun merupakan nama salah satu istri nabi Muhammad. Nama lengkap dari tokoh wanita tersebut adalah Hindun binti Hudzaifah. Karakternya yang cerdas dan bijak dianggap cocok menjadi suri tauladan yang baik. Tidak hanya memiliki kecerdasan dan kebijaksanaan yang luar biasa, Hindun juga dikenal memiliki wajah yang cantik. Bila Anda ingin mendoakan putri Anda agar tumbuh besar seperti Hindun, tidak ada salahnya untuk memberikannya nama yang baik ini.

  1. Afra

Pernahkah Anda mendengar bahwa ada salah satu sahabat nabi yang merelakan 7 putranya gugur dalam perang saat berjihad? Jika belum pernah, maka tidak ada salahnya untuk mengenal sosok Afra binti Ubaid. Secara harfiah, Afra memiliki arti putih kemerahan. Sifat utama yang dimiliki oleh Afra adalah kesabarannya. Ia telah kehilangan 4 orang anaknya dalam perang saat berjihad melawan musuh Allah. Meski demikian, ia tetap mengizinkan anak-anaknya yang lain untuk pergi berperang pula. Tidak ada satupun anaknya yang kembali dalam keadaan selamat.

Dengan memberikan putri Anda nama Afra, anak ini bisa diharapkan untuk selalu sabar menghadapi segala rintangan yang diberikan oleh Allah. Sama seperti Afra binti Ubaid yang tabah walaupun kehilangan semua anaknya dalam perang.

  1. Azura

Jika Anda sebelumnya hanya mengenal anak-anak kembar pertama nabi Adam, maka saatnya Anda mengenal Azura. Azura juga merupakan salah satu anak dari nabi Adam dan Siti Hawa. Ia menikah dengan saudaranya yang bernama Syit. Azura bisa menjadi inspirasi rangkaian nama bayi perempuan islami yang cantik untuk anak Anda. Nama ini juga sudah digunakan oleh beberapa tokoh terkenal dunia seperti Azura Mustofa.

  1. Yashbi

Yashbi adalah rekomendasi nama berikutnya yang bisa Anda sematkan pada putri kesayangan. Diceritakan bahwa Yashbi adalah istri dari nabi Zakaria. Ia juga merupakan salah satu dari saudara Nabi Harun. Kesabarannya diuji ketika ia tidak kunjung hamil dan justru mendapatkan keajaiban Allah di usianya yang sudah tua. Yashbi merupakan ibu dari Nabi Yahya. Kebaikan hatinya sangat cocok menjadi suri tauladan untuk anak-anak.

  1. Khawla

Khawla merupakan sahabat nabi yang pandai bermain perang. Tidak hanya pandang dalam peperangan, ia juga dikenal memiliki paras yang cantik. Ia mahir dalam menyusun strategi perang dan keberaniannya terdengar hingga ke musuh. Bila Anda ingin anak Anda memiliki sifat yang tangguh dan pemberani, tidak ada salahnya untuk memberikannya nama Khawla.

Itu dia 6 rangkaian nama bayi perempuan islami yang cantik berasal dari tokoh wanita islam. Masing-masing tokoh ini sudah membawa banyak hal baik untuk islam.


Salam dan Tetap Bahagia




Temukan Informasi menarik di blog yang dikelola Citra Pandiangan
Kerjasama, Kritik/Saran silahkan kirim ke email di  2travellife@gmail.com

No comments

Hi Terimakasih Sudah bersedia mampir di Kitabahagia.com Tinggalkanlah jejak manis agar kiba bisa berkunjung balik. Asalkan jangan memberikan link hidup dan spam ya... Salam Bahagia

Cheaper hosting